Connect with us

Online Bekasi

Rahmat Effendi Ajak Investor Pindahkan Kantornya ke Kota Bekasi

News

Rahmat Effendi Ajak Investor Pindahkan Kantornya ke Kota Bekasi

Online Bekasi – Laju perekonomian Indonesia yang meningkat berdampak positif pada perkembangan ekonomi kota megapolitan salah satunya Kota Bekasi. Laju inflasi yang rendah menjadi daya tarik tersendiri bagi para investor untuk memindahkan kantor pusatnya di Kota Bekasi.

“Tidak hanya itu yang menjadi daya tarik jalur transportasi yang terintegrasi juga dapat menjadi bahan pertimbangan investor untuk menanamkan investasinya di Kota Bekasi,” kata Wali Kota Bekasi DR. Rahmat Effendi, Rabu (3/5).

Dengan jumlah penduduk yang 2,6 juta, tambahnya, dan mayoritas masyarakat kota bekasi bekerja di DKI Jakarta menjadi salah satu solusi untuk memecah kemacetan yang kerap terjadi di ibu kota negara.

“Saya sangat mengapresiasi pihak management dari pihak gold coin yang telah memindahkan kantor pusatnya ke Kota Bekasi,” ungkapnya pada saat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) perusahaan gold coin.

“Jadi jangan kantornya di Jakarta pabriknya disini, kalo sudah ada masalah terkait limbah pemerintah daerah yang disalahkan oleh masyarakat,” ucapnya.

Menurut dia, jika kantornya sudah disini, otomatis pajaknya akan masuk ke dalam Pendapatan Asli Daerah Kota Bekasi, sehingga pemecahan masalah di lapangan bisa dilakukan bersama melalui mekanisme yang berlaku.

Wali Kota juga berpesan dalam kesempatan ini agar investor tidak melupakan kewajiban dalam melaksanakan Civil Social Responbilty ( CSR ) sehingga masyarakat yang Maju Sejahtera dan Ihsan di Kota Bekasi dapat diwujudkan bersama. (adv/hms/tdy)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top