Connect with us

Online Bekasi

Wali Kota Bekasi Apresiasi Program Baznas Bina UMKM

News

Wali Kota Bekasi Apresiasi Program Baznas Bina UMKM

Online Bekasi – Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi mengapresiasi program dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bekasi. Lembaga amal itu telah memberikan bantuan kepada pelaku usaha kecil binaannya, serta bantuan dana ke 30 musala.

“Ke depan, saya ingin Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kota Bekasi bisa menyalurkan dana bantuan seperti zakat dan lainnya yang bisa membantu para warga Kota Bekasi melalui Baznas, kemudian disalurkan melalui programnya,” kata Rahmat, Jumat (19/5).

Hari ini, Rahmat menyerahkan secara simbolis gerobak sayur kepada pengelola Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Binaan Baznas Kota Bekasi, serta bantuan dana untuk 30 kepada musala masing-masing Rp 10 juta.

Ada sebanyak 20 lebih gerobak sayur dan pedagang diserahkan untuk para pedagang yang berjualan seperti Batagor Annida, Lopis Ibu Melly, bubur ayam, mie ayam, nasi uduk Mpo Ida, termasuk dagangan sayur yang tergantung kebutuhan. Semuanya merupakan binaan Baznas.

“Baznas harus terus menyemangati, nantinya bisa dikoordinasikan dengan Dinas Koperasi Kota Bekasi di bidang UMKM,” jelas Wali Kota. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top