Connect with us

Online Bekasi

Mobil Kijang Hilang Kendali, Driver Ojek Online Jadi Korban

News

Mobil Kijang Hilang Kendali, Driver Ojek Online Jadi Korban

Online Bekasi – Sebuah Minibus jenis Toyota Kijang B 1486 DO terlibat kecelakaan dengan driver ojek online di Jalan Prof Dr Soepomo, Jakarta Selatan, Kamis (17/8). Akibatnya, pengemudi ojek online tewas mengenaskan karena mengalami luka parah.

Kasubdit Gakkum Ditlantas PMJ AKBP Budiyanto dalam keterangan tertulisnya menerangkan, peristiwa itu bermula ketika mobil dikemudikan Wilson Sitinjak berjalan dari arah utara ke selatan. Minibus kemudian hilang kendali dan berjalan ke kiri hingga menabrak pengemudi ojek online atas nama Rijwan.

“Diduga kurang konsentrasi dan hati-hati kemudian kehilangan kendali kemudi, lalu menikung dan oleng ke kiri menabrak kendaraan sepeda motor Honda Beat B-6260-PVL,” ujarnya Kamis (17/8).

Usai menabrak sepeda motor, minibus baru berhenti setelah menabrak tiang listrik. Dari kejadian itu, Rijwan yang merupakan driver ojek online meninggal dunia di lokasi. Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusomo untuk keperluan visum.

Usai melakukan olah tempat kejadian perkara polisi langsung mengamankan barang bukti dan mengamankan pengemudi minibus untuk diperiksa lebih lanjut oleh penyidik polisi lalu lintas wilayah setempat. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top