Connect with us

Online Bekasi

Viral Orang Gila Serang Ustaz di Bekasi, Ini Penjelasan Polisi

News

Viral Orang Gila Serang Ustaz di Bekasi, Ini Penjelasan Polisi

Tersangka

Online Bekasi.com – Warga di Bekasi, Jawa Barat dihebohlan dengan kabar penyerangan seorang ulama oleh orang gila di Desa Karang Satria, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi. Kabar itu viral di media sosial karena video yang beredar diberi keterangan PKI.

Kapolres Metro Bekasi, Kombes Candra Sukma Kumara mengatakan, tak ada penyerangan kepada Ustaz Ridwan Dzakir di rumahnya pada Rabu (21/2). Adapun dua orang yang diisukan orang gila adalah peminta sumbangan.

“Minta sumbangan tidak dikasih uang, kemudian pergi sambil mengumpat kata tidak sopan,” kata Candra, Kamis (22/2).

Dalam perjalanan menuju ke Sekretariat DKM Masjid, seorang santri mendengarnya sehingga tersinggung. Alhasil, peminta sumbangan yang diketahui bernama Imanuel Fajar Wibowo atau yang kini bernama M. Fajar Wibowo diamankan warga.

Dalam pengamanan itu, ada yang mengambil gambar video lalu disebar. Masyarakat yang telah termakan isu penyerangan ulama oleh orang gila mengaitkan kejadian tersebut. Bahkan dikaitkan pula dengan isu kebangkitan PKI.

“Kami tegaskan, tidak ada orang gila. Apalagi menyerang ulama. Itu tidak benar,” kata dia.

Adapun si peminta sumbangan oleh polisi kini dijebloskan ke penjara. Sebab, pria asal Sumatera Utara tersebut diduga melakukan penipuan modus mualaf agar dapat sumbangan. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top