Connect with us

Online Bekasi

Musim Mudik: Awas Kehabisan Saldo E-Toll

Bisnis

Musim Mudik: Awas Kehabisan Saldo E-Toll

Tol Cikampek

Online Bekasi.com – PT. Jasa Marga Tbk menekankan kepada pemudik yang menggunakan jalur tol untuk memperhatikan saldo pada kartu elektronik tol (e-toll card) pada saat mudik. Pasalnya, musim mudik tahun ini adalah yang pertama pemnggunaan uang elektronik untuk transaksi.

PT. Jasa Marga cabang Jakarta-Cikampek, Irwansyah mengatakan, pihaknya meminta kepada pemudik agar mengisi saldo yang cukup sebelum memulai perjalanan. Sebab, dikhawatirkan bagi pengguna jalan tol yang jarang menggunakan jalan tol abai terhadap isi saldonya.

“Jangan sampai ada kekurangan saldo e-Toll,” katanya di Bekasi, Selasa (5/6).

Menurut dia, kehabisan saldo e-Toll di gardu tol bisa menimbulkan gangguan lalu lalu lintas, sebab mengisi saldo membutuhkan waktu tidak sedikit, sehingga berdampak pada ada antrean panjang.

Ia mengatakan, untuk mengantisipasi pemudik yang kehabisan saldo e-Toll, pihaknya bekerja sama dengan operator uang elektronik menyediakan isi ulang maupun kartu e-Toll baru di setiap titik tempat istirahat atau rest area.

Ia menambahkan, puncak arus mudik diprediksi terjadi pada enam hari menjelang lebaran atau H-6. Sedangkan, gelombang arus mudik diprediksi sudah terjadi sejak Jumat pekan ini. Dalam puncak arus mudik, diprediksi terdapat 120 kendaraan menuju ke Cikampek melalui GT Cikarang Utama.

“Jumlah itu meningkat sebanyak 60 persen dibanding lalu lintas normal sebesar 70 ribu,” ujarnya. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top