Connect with us

Online Bekasi

Rahmat Effendi Kembali Pimpin Kota Bekasi

News

Rahmat Effendi Kembali Pimpin Kota Bekasi

Rahmat Effendi - Tri Adhianto

Online Bekasi.com – Pasangan Rahmat Effendi-Tri Adhianto menang telak dalam proses pemilihan kepala daerah di Kota Bekasi, Jawa Barat. Dalam hitung cepat oleh dua lembaga survei, inkumben berhasil meraih suara hingga 68 persen lebih, sedangkan lawannya Nur Supriyanto-Adhy Firdaus hanya 31 persen lebih.

Hitung cepat dilakukan oleh Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) dan media survei nasional (Median). Dua lembaga survei ini sama-sama menempatkan Rahmat Effendi-Tri Adhianto memperoleh suara 68 persen. Selisih ini menjadi sejarah dalam Pilkada, karena selisihnya mencapai separuh lebih.
“Di atas 50 persen saja sudah menang, apalagi ini mencapai 68 persen,” kata Direktur Eksekutif Median, Riko Marbun, Rabu (27/6).

Riko mengatakan, metode yang digunakan untuk melakukan hitung cepat menggunakan sistem random sampling atau memilih sampel secara acak secara proporsional, dengan margin eror maksimal 2 persen. Adapun jumlah sampling yang diambil sebanyak 200 TPS yang tersebar di seluruh Kota Bekasi.

“Riil count dan quick qount dipastikan tidak akan jauh beda,” kata dia.

Pilkada Kota Bekasi diikuti oleh dua kandidat. Pasangan Rahmat Effendi-Tri Adhianto dengan nomor urut 1 diusung oleh Partai Golkar, Demokrat, Hanura, PPP, PAN, dan PKB. Sedangkan, pasangan nomor urut 2 Nur Supriyanto-Adhy Firdaus diusung oleh PKS dan Gerindra. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top