Connect with us

Online Bekasi

Ruangan IGD RSUD Kota Bekasi Diperluas

News

Ruangan IGD RSUD Kota Bekasi Diperluas

IGD Baru RSUD Kota Bekasi

Online Bekasi.com – Rumah Sakit Umum Daerah, Kota Bekasi memperluas ruangan layanan Instalasi Gawat Darurat (IGD) di rumah sakit tersebut hingga dua kali lipat. Walhasil, ruangan baru tersebut kini mampu menampung puluhan pasien untuk mendapatkan pelayanan medis secara darurat.

“Ruangan lama kurang representatif, sedangkan pengunjungnya banyak,” kata Direktur Utama RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi, Kusnanto Saidi, Kamis (26/7).

Menurut dia, ruangan lama terletak di sisi paling kanan gedung lama, luasnya sekitar 500 meter, sedangkan kapasitas tempat tidur tak lebih dari 20 unit. Adapun ruangan baru menggunakan bekas layanan poli di bagian tengah gedung lama.

Ruangan itu mempunyai luas sekitar 1000 meter, dua kali lipat lebih besar dari ruangan IGD lama. Di ruangan baru itu, kata dia, mampu menampung lebih dari 20 tempat tidur. Dilengkapi juga dengan ruang tunggu bagi keluarga yang nyaman.

Sebelumnya, kata dia, keluarga pasien yang mengantar ke IGD harus menunggu di luar karena keterbatasan ruangan. Kini, ruang tunggu lebih nyaman dilengkapi dengan tempat duduk, dan pendingin ruangan.

“Pengunjung RSUD terus banyak, sehingga kami dituntut terus berinovasi, salah satunya memperluas ruangan IGD,” ujar Kusnanto.

Kusnanto mengatakan, jumlah pasien yang masuk ke IGD setiap hari selama 24 jam mencapai 200-an orang. Menurut dia, penanganan di IGD hanya sementara, dan sifatnya darurat. Jika hasil observasi dokter pasien harus dirawat, maka segera dipindahkan ke kamar rawat inap.
“Jika hasilnya diperbolehkan pulang, maka hanya dirawat jalan,” kata dia.

Ia mengatakan, RSUD Kota Bekasi melayani semua pasien berbagai pemegang jaminan kesehatan. Mulai dari pemegang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, Kartu Sehat, jaminan kesehatan swasta, maupun pasien mandiri.

“Jumlah pasien setiap hari mencapai 1600-an, makanya kami juga membuka layanan poli pada sore hari,” ujar Kusnanto. (adv)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top