Connect with us

Online Bekasi

Penyerangan di Bekasi, 13 Pemuda Tanggung Diringkus

News

Penyerangan di Bekasi, 13 Pemuda Tanggung Diringkus

ilustrasi

Online Bekasi.com – Gerombolan pemuda tanggung, bahwa sebagian masih di bawah umur melakukan penyerangan di sebuah warung kopi di KH. Fudholi, Desa Karang Asih, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi. Polisi telah menangkap 13 orang pelaku penyerangan yang menyebabkan tiga pemuda lain mengalami luka bacok.

Data dari Polres Metro Bekasi para pelaku yang sudah ditangkap adalah Ariansyah als Bodong (18), Andri Permana als Raul (18), AK (16), AW (17), M. Riski Ramadhan alias Bokeh (18), Abdurrahman Mahfud alias Item (19), D (17), Aldy Ferdiansyah alias Kiyep (18), RH (14), Al Farizi alias Apak (18), F (15), P (15) Viki Sanjaya alias Talo (18).

Sedangkan tiga pemuda yang menjadi korban penyerangan sampai mengalami luka bacok adalah Faturohman, Eki Saufudin, dan Agung Setiawan. Para korban kini mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit tak jauh dari lokasi kejadian.

Penyerangan terjadi pada Senin malam (30/7). Korban yang sedang nongkrong di sebuah warung kopi tiba-tiba didatangi oleh sekelompok pemuda membawa celurit mengendarai sepeda motor. Usai menyerang pelaku melarikan diri.

Kapolres Metro Bekasi, Kombes Candra Sukma mengatakan, para tersangka dibekuk tim Cobra di tiga tempat berbeda, di antaranya di Tambun, Cikarang Selatan, dan Sukatani. Para tersangka kini masih diperiksa secara intensif untuk mengungkap motif dibalik penyerangan tersebut.

“Tersangka ditangkap tak lebih dari 24 jam setelah kejadian,” kata Candra dikonfirmasi pada Selasa (31/7).

Dari para tangan tersangka, polisi menyita sembilan buah celurit, 10 Handphone, dan tiga unit sepeda motor. Para tersangka terancam dijerat dengan pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan, ancamannya hukuman penjara di atas lima tahun. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top