Connect with us

Online Bekasi

Pekerja Tewas Tergiling Mesin Daur Ulang Plastik di Bantargebang

News

Pekerja Tewas Tergiling Mesin Daur Ulang Plastik di Bantargebang

Lokasi Kejadian Perkara

Onlinebekasi.com – Sariman, pria berusia 35 tahun ditemukan hanya tinggal kakinya pada bak mesin penggilingan limbah plastik di lapak barang bekas wilayah RT 02 RW 04, Kelurahan Sumurbatu, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi.

“Diduga akibat kecelakaan kerja,” kata Kapolsek Bantargebang, Kompol Siswo, Jumat (18/1).

Kecelakaan kerja ini terjadi pada Kamis (17/1) sekitar pukul 10.00 WIB. Mamat, rekan kerja Sariman yang pertama kali melihat. Awalnya, Mamat mendengar suara aneh pada mesin penggilingan limbah plastik. Mesin itu terdengar seperti macet, sedangkan darah mengalir deras ke bawah.

“Setelah dicek, saksi melihat ada bagian kaki di dalam mesin,” kata Siswo.

Mamat, menurut Siswo segera mematikan mesin penggilingan yang masih dipenuhi limbah plastik tersebut. Mamat, kata dia, juga meminta bantuan kepada warga setempat lalu diteruskan ke aparat Kepolisian di Bantargebang. Sisa tubuh korban lalu dibawa ke RSUD Kota Bekasi.

“Kami akan memanggil pemiliknya untuk mengetahui letak kesalahannya dimana, karena meskipun hanya sebuah bedeng, akan tetapi keselamatan kerja harus diperhatikan,” ujar dia. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top