Onlinebekasi.com – Aparatur Pemerintah Kota Bekasi dan Aparat Polres Metro Bekasi Kota kini memiliki kegiatan rutin setiap dua kali dalam sepekan. Kegiatan itu berupa olahraga senam Sparco di dalam Stadion Patriot Candrabhaga.
“Setiap Jumat dan Selasa mulai pukul 06.30 WIB sampai dengan 08.00 WIB,” kata Kabag Humas Setda Kota Bekasi, Sayekti Rubiah saat dihubungi Online Bekasi (www.onlinebekasi.com) pada Jumat (22/2).
Setiap senam, hadir Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi beserja pejabat dan pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi. Mereka bergabung dengan aparat Polres Metro Bekasi Kota yang dipimpin langsung oleh Kapolres, Kombes Indarto.
“Tujuan olahgara sparco ini adalah bertujuan mengoptimalkan kerja jantung supaya normal kembali,” kata Kombes Indarto.
Selain menjadi tempat senam rutin aparatur Pemkot Bekasi dan aparat Polres Metro Bekasi Kota, Stadion Patriot Candrabhaga yang dibangun dengan dana hingga ratusan miliar rupiah lebih juga disewakan ke klub sepak bola, dan even-even besar nasional hingga Internasional.
Saat ini tercatat ada dua klub besar yang sering menggunakan stadion di pusat Kota Bekasi ini. Yaitu Bhayangkara FC dan Persija Jakarta. Bahkan, Timnas Indonesia juga sering berlaga di stadion berkapasitas 30 ribu tempat duduk ini. Tak lama lagi juga bakal menjadi tempat perhelatan Piala Presiden grup B mulai 2 Maret mendatang. (fiz)
