Connect with us

Online Bekasi

Jalan Layang Rawapanjang dan Cipendawa Bisa Dinikmati Tahun Depan

News

Jalan Layang Rawapanjang dan Cipendawa Bisa Dinikmati Tahun Depan

Fly Over Cipendawa

Onlinebekasi.com – Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat segera melelang proyek pembangunan lanjutan fly over Rawapanjang dan Cipendawa. Pemerintah menargetkan proyek itu selesai pada akhir tahun ini, sehingga bisa dipakai pada awal tahun depan.

“Sekarang proses persiapan lelang, bulan depan sudah mulai pengerjaan kontruksi,” kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, Senin (1/4).

Dua proyek jalan layang tersebut merupakan buah kerja sama antara Pemkot Bekasi dengan DKI Jakarta. Karena itu, dana yang dipakai untuk membangun proyek pemecah kemacetan tersebut bersumber dari DKI Jakarta melalui dana hibah.

Menurut ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi itu, DKI Jakarta akan memberikan dana hibah untuk pembangunan dua proyek tersebut. Masing-masing untuk fly over Rawapanjang Rp 188 miliar, dan untuk Cipendawa Rp 372 miliar. Dana sebanyak itu dipakai untuk kontruksi dan pembebasan lahan.

“Kalau fly over sudah jadi, sudah tidak ada lagi kemacetan di Rawapanjang maupun Cipendawa,” ujar Wali Kota Bekasi dua periode ini.

Fly over Rawapanjang membentang dari Jalan Ahmad Yani sampai ke Jalan Siliwangi sepanjang 700 meter. Sedangkan, fly over Cipendawa membentang di Jalan Siliwangi melintasi simpang Cipendawa sepanjang 800 meter.

Rahmat menambahkan, dalam beberapa tahun terakhir, pemerintah jor-joran membangun infrastuktur jalan dan jembatan sebagai pemecah kemacetan. Di antaranya jembatan di atas tol Bekasi Timur, Jatiwaringin, Caman, dan Kemang Pratama.

“Ini adalah solusi untuk mengimbangi pertumbuhan kendaraan yang merupakan dampak dari tumbuhnya ekonomi di Kota Bekasi,” kata dia. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top