Connect with us

Online Bekasi

Dukung Petani Talas Lebih Produktif Melalui BeuQ

Bisnis

Dukung Petani Talas Lebih Produktif Melalui BeuQ

Makanan ringan Beu Q

Onlinebekasi.com – Berawal dari sebuah kunjungan ke petani talas, seorang pengusaha kecil Rahmadan Wicaksono dan Ruli Anggara berinisiatif membantu membangunkan relasi para petani itu.

“Awal dari teman kos yang berpikir sangat sederhana. Memikirkan nasib para petani-petani yang ingin membangun relasi kepada masyarakat di seluruh Indonesia,” kata Rahmadan ketika berbincang dengan onlinebekasi.com, Jumat (28/8).

Ia mengatakan, butuh waktu untuk membuat konsep yang tepat, supaya bisa membantu para petani selalu produktif dan perekonomiannya meningkat. Hasilnya, kata dia, produk berupa makanan ringan yang terbuat dari bahan dasar talas diluncurkan. Namanya BeuQ Talz.

“BeuQ, sebuah makanan ringan olahan dari talas,” kata Rahmadan.

Konsumen BeuQ

Melalui BeuQ, Rahmadan optimis bisa memakmurkan petani Indonesia, khususnya yang memproduksi talas. Dengan BeuQ, ucap dia, targetnya adalah membangun makanan tradisional dengan citarasa modern.

“Menjangkau petani komoditi sebagai suplier bahan-bahan dasar dan memanfaatkan komoditi tersebut menjadi produk berkualitas sehingga memiliki daya saing,” kata Rahmadan.

Dengan begitu, akan tercipta relasi ekonomi kekeluargaan antara petani sampai dengan konsumen, serta memasyarakatkan UMKM dan UMKM kan masyarakat.

Sejauh ini, kata dia, produksi BeuQ masih berada di Subang dengan pasokan bahan dasar dari para petani di wilayah setempat. Dengan target yang telah ditetapkan, kata dia, bukan tidak mungkin BeuQ bisa mengambil produksi petani di berbagai wilayah di Indonesia.

Ia mengatakan, harga jual BeuQ di pasaran sangat terjangkau. Hanya Rp 15 ribu. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top