Connect with us

Online Bekasi

BPR Lestari Jabar Optimis Pertumbuhan Bisnis dan Profitabilitas Triwulan ke-2

Bisnis

BPR Lestari Jabar Optimis Pertumbuhan Bisnis dan Profitabilitas Triwulan ke-2

Onlinebekasi.com – PT BPR Lestari Jabar optimis pertumbuhan bisnis dan profitabilitas pada periode triwulan ke-2 tahun 2022 terus menunjukan kinerja yang membaik.

Berdasarkan laporan Triwulan PT BPR Lestari Jabar, terlihat pertumbuhan ini sebagai sinyal positif ekonomi di Jabar bertumbuh secara konsisten dan signifikan. Tercatat saat ini, ASET BPR Lestari Jabar tumbuh sebesar 5,39% atau 12,80 Miliar (YoY) Juni 2021 – Juni 2022.

Seiring dengan peningkatan ASET, tercatat juga adanya pertumbuhan KREDIT sebesar 10,27% atau tumbuh sebesar 11,20 Miliar (YoY). Sementara itu, DPK BPR Lestari Jabar tumbuh 23,98% secara yoy menjadi Rp 40,50 Miliar.

Kami memandang tren pertumbuhan ini sebagai sinyal positif bahwa kepercayaan masyarakat masih tinggi dan permintaan juga masih ada sehingga diharapkan akan terus meningkat ke depannya juga sebagai pendorong ekonomi masyarakat. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top