Connect with us

Online Bekasi

Ini Muatan Truk yang Kecelakaan Maut di Jalan Sultan Agung Bekasi

News

Ini Muatan Truk yang Kecelakaan Maut di Jalan Sultan Agung Bekasi

lokasi kecelakaan

Onlinebekasi.com – Polisi mengevakuasi truk mengalami kecelakaan di Jalan Sultan Agung, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi. Kecelakaan ini menyebabkan sepuluh orang meninggal dunia dan 20 orang luka-luka.

“Sejauh ini untuk sementara mudah-mudahan tidak tambah lagi, yang md 10 yang luka 20,” kata Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota AKBP Agung Pitoyo kepada wartawan di lokasi kejadian.

Ia menyebut, korban kecelakaan banyak anak SD, karena lokasi kejadian persis di depan SD Negeri II dan III Kota Baru, Beksi Barat. Korban meninggal dunia dan luka-luka sudah dievakuasi ke rumah sakit untuk penanganan lanjut.

Pihaknya belum bisa memastikan penyebab pasti kecelakaan, polisi sekarang masih melakukan olah TKP. Adapun kronologi berdasarakan informasi di lapangan, truk membawa muatan besi baja melaju dari Bekasi menuju ke Jakarta.

Diduga mengalami masalah, sopir banting stir ke kiri menabrak halte hingga tower BTS. Di lokasi sedang ada anak SD hingga pedagang. Tower yang ambruk menimpa truk yang melintas. (fiz)

Klik untuk komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top