Jalan rusak Kalimalang Bekasi
Onlinebekasi.com – Jalan rusak parah masih ada di Jalan Raya Kalimalang, Kabupaten Bekasi. Kali ini, lokasi yang dilaporkan oleh pembaca Info Bekasi berada di wilayah Cibitung.
“Tidak jauh dari Restoran Warna-Warni,” kata Pembaca Info Bekasi pada Senin malam, 30 Mei 2023.
Jalan berlubang hampir seluruh badan jalan. Pengguna jalan mesti hati-hati jika melintas di lokasi tersebut. Berdasarkan pantauannya, jalan berlubang ada beberapa spot. Kondisi lokasi juga gelap.
Karena itu, lokasi tersebut rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Sebelumnya, Pemkab Bekasi telah mendata kerusakan jalan di wilayah setempat. Perbaikan akan dilakukan segera mungkin. Adapun prosesnya menunggu lelang proyek rampung.
Editor: Adi T
