Onlinebekasi.com – Seorang warga Pondok Gede, Kota Bekasi menjadi korban tabrak lari di di Jalan Cempaka Raya, Jatibening pada 5 November lalu ketika hendak menuju ke masjid untuk menunaikan Salat Subuh. Polisi sekarang sedang menyelidikinya.
“Betul, namun untuk penanganannya di Polres Metro Bekasi Kota” kata Kanit Lantas Polres Metro Bekasi Kota Iptu Parlan, Kamis (9/11/2023).
Kerabat dekat korban, Raina menjelaskan kronologi melalui akun X (dulu twitter) ketika sedang berjalan kaki menuju masjid untuk menunaikan salat subuh.
“Pagi itu Om saya (Alm) mau berangkat sholat subuh ke Mesjid dengan berjalan kaki. Qodarullah yang biasanya ke mesjid bareng tetangganya, eh lg gada dirumah ada acara jadinya berangkat sendiri,” jelas Raina melalui postingan akun x (twitter) miliknya.
Ia menjelaskan posisi jalan menuju masjid merupakan turunan dan rumah sang paman berada di daerah atas.
“Tetiba dari arah tanjakan atas datang sebuah mobil sedan hitam dengan kecepatan tinggi menabrak beliau hingga terpental dan benturan yang sangat keras,” lanjutnya.
Akibat peristiwa tersebut, korban dinyatakan meninggal dunia pada pukul 07.10 WIB di RS Polri Kramat Jati, karena mengalami benturan dan pendarahan hebat di bagian kepala.
Reporter: Fahmi, Zahara Agisti
Editor: Adi T